SURABAYA (lensa-global.com) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur menggelar Puncak Kirab Maskot Pilkada Serentak Tahun 2024 se-Jawa Timur di area Jalan Tugu Pahlawan Surabaya, Rabu (23/10/2024).
Adapun acara ini diikuti oleh 38 Kabupaten se-Jawa Timur yang dikemas dengan berbagai acara, yakni fashion carnival, barongsai, reog, serta seni budaya lainnya.
Dalam sambutannya, Ketua KPU Jatim Aang Kunaifi mengatakan, sejak Juli 2024 agenda parade kirab maskot di masing-masing jalur sudah dimulai, dari Kabupaten Sumenep dan Kabupaten Pacitan. Ajang Kirab ini merupakan kreativitas yang dikerjakan oleh KPU Provinsi Jawa Timur dan KPU kabupaten/kota untuk mensukseskan Pilkada 2024.
Menurut Ketua KPU Jawa Timur, Aang Kunaifi, parade ide ini bertujuan untuk membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya Pilkada 2024, yang merupakan gelaran serentak pertama di tahun ini.
“Kami ingin masyarakat sadar dan siap menyongsong dan mensukseskan Pilkada Serentak pada 27 November mendatang dengan datang ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya. Harapan kami, kreativitas ini mendapatkan respon positif dari masyarakat dan bisa meningkatkan jumlah pemilih dalam pilkada mendatang", ucapnya.
![]() |
Puncak Kirab Maskot Pilkada Serentak 2024.(foto:red) |
Selanjutnya, Komisioner KPU Jatim, Nur Salam, yang membidangi Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat, mengatakan bahwa kirab ini menjadi bagian dari pendidikan politik bagi masyarakat.
"Provinsi Jawa Timur menjadi satu-satunya provinsi yang menggelar parade maskot seperti ini, dan respon masyarakat sejauh ini sangat positif, dan para peserta juga menampilkan kostum atraktif dari masing-masing kesenian daerahnya”, jelasnya.
Kirab Maskot Pilkada serentak ini diberangkatkan oleh Ketua KPU Jatim, Aang Kunaifi didampingi anggota Komisioner dimulai dari Jl Pahlawan Surabaya depan kantor gubernur Jawa Timur dan diawali Maskot Sijalih dengan rute Jl Kramat Gantung, Jl Blauran, Tunjungan Genteng Kali, Jalan Tunjungan, terakhir d Jl Gubernur Soeryo.(nd)