• Jelajahi

    Copyright © Lensa Global
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan atas

    Latest Post

    Polsek Porong Tinjau Lahan Ketahanan Pangan di Desa Kebonagung

    Minggu, 20 April 2025, April 20, 2025 WIB Last Updated 2025-04-20T07:28:51Z

     


    SIDOARJO||LENSA-GLOBAL.com - Jalankan program 1 Pekarangan Pangan Bergizi (P2B), Polsek Porong melalui Bhabinkamtibmas Desa Kebonagung melaksanakan kegiatan pengecekan ketahanan pangan berbasis peternakan kambing. Kegiatan ini berlangsung di lahan pekarangan milik Bapak Sartono, warga Dusun Kendal RT 23 RW 05, Desa Kebonagung, Kecamatan Porong, Kabupaten Sidoarjo.


    Pengecekan ketahanan pangan Polresta Sidoarjo Polda Jatim, pada Minggu (20/4/2025) ini dipimpin langsung oleh Aiptu Satrio Wibowo selaku Bhabinkamtibmas Desa Kebonagung. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan masyarakat dalam mendukung program ketahanan pangan, khususnya melalui metode pengelolaan peternakan kambing sebagai sumber pangan bergizi.


    Dalam pelaksanaannya, Bhabinkamtibmas memberikan pendampingan serta motivasi kepada warga agar terus mengembangkan potensi pekarangan rumah menjadi sumber pangan mandiri. Hal ini diharapkan tidak hanya membantu memenuhi kebutuhan gizi keluarga, namun juga menjadi langkah strategis dalam mewujudkan kemandirian pangan di tingkat desa.


    Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polresta Sidoarjo dan Polsek Porong dalam mendukung kebijakan pemerintah terkait ketahanan pangan nasional, dengan mendorong partisipasi aktif masyarakat di lingkup terkecil melalui program P2B.(nd/hms) 

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini, baru